Eratkan Silaturahmi dengan Anjangsana

TMMD

Banjar – Program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-111 Kodim 0613 Ciamis masih terus berlanjut. Anggota Satgas seluruhnya lakukan anjangsana kepada tokoh Agama Desa Batulawang.guna mempererat hubungan kekeluargaan terhadap orang yang memiliki pengaruh besar terhadap masyarakat.

Kegiatan ini rutin dilakukan agar kehadiran kita di lingkungan masyarakat bisa diterima selain itu kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi dan memperpanjang tali silaturahmi.

Pasiter Kodim 0613 Ciamis Kapten Inf Margono memimpin acara tersebut bersama dengan anggota satgas,dengan menyambangi masjid Jamie Al’Ikhlas Desa Batulawang  untuk sowan kepada tokoh agama.

Anggota Satgas TMMD dengan melaksanakan sholat Isya berjamaah dilanjut dengan tatap muka dengan Ustadz  Dedih kusmayadi selaku tokoh Agama dan imam masjid Jamie Al’Ikhlas Desa Batulawang.

Saat di temui Ustad Dedih,Menyampaikan saya sangat tersanjung sekali bisa bertemu dengan TNI di desa ini, Ujarnya.Dan beliau do’akan agar kegiatan TMMD ke-111 Kodim 0613 Ciamis berjalan lancar serta tambah dekat dengan masyarakat.

Pasiter menambahkan bahwa “kegiatan ini merupakan kegiatan mulia dan memiliki nilai plus,plusnya kita bisa banyak saudara serta kita bisa diterima di masyarakat Desa ini, Ujarnya.

Loading

Tagged