Dua Mahasiswa IIB Darmajaya Susun Skripsi di Malaysia

PENDIDIKAN

MALAYSIA: lampungvisual.com-
Dua mahasiswa jurusan manajemen Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya melakukan penelitian skripsi di Malaysia selama enam bulan. Keduanya yakni Riko Nopriansyah dan Nezia Irecha Andi Putri.
Keduanya mengikuti program joint research. Tiba di negeri jiran pada Kamis, (10/10/19) keduanya langsung menuju dormitory yang berada di kampus Universiti Teknikal Malaysia Melaka (UTeM).
Bagi Riko –biasa dia disapa – merupakan pengalaman pertama menginjakkan kaki di UTeM maupun Malaysia. “Saya memang ada keinginan dari awal kuliah di luar negeri. Ya yang pertama sangat bersyukur Allah telah memberikan kesempatan untuk saya yang orang kampung bisa merasakan kuliah di luar negeri,” ucap dia Minggu, (20/10/19).
Mantan Plt Presiden BEM IIB Darmajaya ini juga merasa bangga dan terharu. “Tidak menyangka saja, saya bisa keluar negeri menuntut ilmu pula,” ujarnya.
Menurutnya, suasana di Malaysia tidak jauh berbeda dengan Indonesia. “Di kampus ini banyak sekali orang-orang yang di luar Malaysia kuliah di sini. Seperti orang India, Irak, Somalia, Arab, Prancis, Tiongkok dan Pakistan. Kita bisa interaksi dengan mereka dan menambah wawasan Internasional,” bebernya.
Hal berbeda dengan rekannya Nezia yang merupakan pengalaman keduanya menimba ilmu di luar negeri. Pengalaman pertamanya, tahun lalu Ia berkuliah selama satu semester di Taiwan.
Nezia merasa sangat senang karena di Malaysia merupakan negara dengan penduduk mayoritas muslim. “Excited banget karena sebagian besar penduduk Malaysia muslim. Jadi saya bisa banyak belajar dan membandingkan dimana ketika saya berada di negara minoritas muslim sebelumnya (Taiwan),” ungkapnya.
Di Malaysia, tak perlu waktu lama untuk beradaptasi terhadap cuaca maupun makanan.“Indonesia masih satu rumpun jadi tidak ada culture shock. Malaysian food juga masih bisa diterima dengan lidah saya, cuma bahasa dan aksen yang berbeda, tapi so far saya senang berbahasa Malaysia,” bebernya.
Selama di Malaysia dirinya juga akan mengeksplor beberapa tempat bersama rekan-rekannya. “Nanti kalau misalnya skripsi sudah selesai atau ada waktu senggang, saya akan explore Kota Malaka yang dijuluki sebagai kota wisatanya Malaysia. Saya juga ingin berkunjung ke Penang dan Kuala Lumpur sebagai ibukota Malaysia juga kota industri,” terangnya.
Sementara, Wakil Rektor IV IIB Darmajaya, Prof. Dr. Ir. RA Bustomi Rosadi, M.S., mengatakan program joint research bagian International Office ini juga dalam rangka memberikan pengalaman kuliah di luar negeri. “Dengan melaksanakan penelitian di luar negeri akan mengetahui seberapa jauh wawasan dan pengetahuan mahasiswa. Ini juga sebagai peningkatan kemampuan berbahasa,” ungkapnya.
Dengan bertambahnya dua mahasiswa di Malaysia melakukan joint research menjadi total empat orang yang mengikuti program International Office. “Kita berharap tiap tahunnya dapat bertambah mahasiswa yang mengikuti joint research. Sehingga mahasiswa kita menjadi terbiasa dalam pergaulan internasional,” tandasnya. (**)

 1,779 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.