Lampung Utara, (LV) –
Salah satu upaya yang dilakukan untuk melaksanakan Implementasi Program Kesiapan Bersekolah Transisi PAUD SD di Kabupaten Lampung Utara, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdibud) Kabupaten Lampung Utara telah membentuk Forum Komunikasi Kesiapan Bersekolah PAUD SD.
Hali ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara yang diwakili oleh Yeni Sulistina selaku Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan PNF pada acara Pembukaan Sosialisasi Program Kerja Kesiapan Bersekolah PAUD SD yang diadakan di GSG DCC Candimas, Kamis, 4 November 2021.
Selain itu, Yeni menyampaikan bahwa adanya miskonsepsi dalam pelaksanaan pembelajaran pada PAUD dan SD kelas awal. Agar dapat mempersiapkan anak masuk ke jenjang pendidikan dasar secara lebih baik, maka perlu menciptakan masa transisi yang baik, dengan menciptakan lingkungan belajar yang selaras antara di satuan PAUD dan SD, dengan penekanan pada pembelajaran kontekstual dengan menggunakan benda konkrit dan menyediakan bahan dan alat main (APE) yang sesuai dengan kearifan lokal agar dapat mendukung dalam pengenalan literasi dan numerasi anak.
” Satu hal yang perlu kita pahami bersama bahwa dalam mengimplementasikan program ini, ada 3 poin besar yang harus terus kita lakukan penyelarasannya yaitu pemahaman tentang kesiapan anak, kesiapan keluarga dan kesiapan sekolah, ” Jelasnya.
Dr. Dwi Supriyanto, MPd selaku Ketua Forum menyampaikan bahwa sebagai tindaklanjut dari pelaksanaan Bimbingan Teknis Implementasi Program Kesiapan Bersekolah yang dilakukan pada akhir September 2021 yang lalu, Forum Komunikasi Kesiapan Bersekolah PAUD SD mengadakan Kegiatan Sosialisasi Program Kerja Kesiapan Bersekolah Transisi PAUD SD yang bertujuan untuk mensosialisasikan program kerja forum komunikasi.
Forum Komunikasi PAUD SD merupakan suatu wadah untuk saling berbagi informasi dan melakukan koordinasi tentang bagaimana menciptakan transisi yang baik dari PAUD ke SD, serta untuk menyelaraskan praktik-praktik pembelajaran di SD agar dapat mendukung pembelajaran di PAUD dan sebaliknya.
Kegiatan yang diikuti oleh perwakilan Kepala SD, Guru SD kelas awal dan GTK PAUD dari 23 Kecamatan se Kabupaten Lampung Utara ini, menghasilkan suatu kesepakatan untuk melakukan penyelarasan pembelajaran secara berkesinambungan dan berkelanjutan. Hal ini dibuktikan dengan akan dibentuknya Forum Komunikasi Kesiapan Bersekolah di tingkat Kecamatan, sehingga semua program kerja yang telah dibuat ditingkat Kabupaten dapat selaras diterapkan oleh semua satuan pendidikan.
(Andrian Folta)