Dinas Kesehatan Lampura sosialisasi pencegahan DBD

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com

Sebanyak 27 Puskesmas di Kabupaten Lampung Utara terus melakukan sosialisasi pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) di Wilayah masing-masing. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Lampura Maya Metissa kepada awak media, Senin (11/3/2019)
Menurut dia, Sosialisasi yang dilakukan bertujuan untuk meminimalisir penyebaran wabah nyamuk DBD dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat betapa pentingnya memberantas sarang nyamuk dengan melakukan gerakan Menguras, Menutup, Mengubur (3M).
Selain kepada masyarakat juga dilakukan Sosialisasi sekolah-sekolah. Dengan harapan peredaran wabah nyamuk DBD bisa diberantas hingga ke jentik-jentiknya.
Lalu, melakukan Fogging ke daerah yang menjadi titik rawan penyakit DBD untuk pencegahan DBD.
Tahun 2019 hingga saat ini,  Kata dia, Sebanyak 3 orang yang meninggal dunia dampak dari Demam Berdarah Dengue (DBD).” Ya hingga saat ini tercatat 3 orang meninggal dunia akibat penyakit DBD, ” jelasnya.
Lanjut dia, Kasus penyakit DBD mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Maka untuk itu, Pihaknya terus berupaya melakukan pencegahan agar wabah penyakit DBD tidak menyebar luas.
Penulis: Andrian Folta
Editor  : Susan

Baca Juga:  Bupati Lampura Presentasi Program Pembangunan Dibidang Lingkungan Hidup

 894 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.