Dikemas Dengan Kamis Bersama Satukan Ide kreatif Pengusaha Kopi Robusta

KOTA METRO

Metro, lampungvisual.com-
Kamis bersama menjadi ruang kreatif di dalamnya ada anak-anak muda yang memiliki produk atau kreativitas dalam seni di Kota Metro. Kamis bersama juga dibuat dengan dasar silaturahmi antar brand lokal guna menjaga silaturahmi dengan baik, satu sama lainnya. Rabu (9/12/2020).

Gelaran Kamis-Bersama dilaksanakan setiap hari kamis di kedai kopi Robusta, di JL. Ki Hajar Dewantara No.38, Iringmulyo, Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, Lampung 38381, Metro, Indonesia 34381. Dimulai dari pukul 16.00-20.00 WIB yang rutin dilaksanakan di kedai kopi Robusta.

“Ruang kreatif ini adalah cara kita bersama untuk saling tegur sapa dan berbagi ilmu, bukan itu saja tetapi lebih tepatnya adalah untuk saling tolong menolong serta membantu satu sama lainnya apapun itu alasannya karena pada dasarnya tujuan yang satu, yaitu untuk saling tumbuh dan besar bersama di Kota Metro ini,”ujar Muhammad Hamka Hans.

Pemilik kedai Robusta, Muhammad Hamka Hans mengharapkan dengan diadakannya Kamis-Bersama bisa menunjukan adanya konsistensi pada ruang kreatif tersebut bertujuan agar bukan hanya sekedar nongkrong biasa untuk para anak-anak muda khususnya remaja/mahasiswa. namun mereka semua, baik itu masyarakat sekitar khususnya anak-anak muda dapat menikmati gelaran ini guna menambah wawasan.

“Terutama tentang seni rupa di dalam acara sharing dan workshop yang diadakan setiap hari kamis di kedai kopi Robusta. walaupun di tengah pandemi covid19, tetapi mereka masih tetap bisa saling menyampaikan ide-ide kreatifitas mereka dalam bentuk seni di acara workshop tersebut tentunya tetap dengan mematuhi protocol kesehatan,” cetus Muhammad.

Muhammad juga menyampaikan, terbentuknya Kamis-Bersama itu tidak luput dari bantuan dan dukungan penuh dari orang-orang yang sangat luar biasa, sehingga bisa terbentuk organisasi di kedai kopi Robusta, hingga akhirnya terbentuklah acara kamis-Bersama yang mengangkat tema seni.

“Sesuai dengan nama acara ini yaitu Kamis-Bersama, biasanya ini diisi dengan class yang berbeda setiap minggunya yang pastinya dengan mengangkat tema seni. Untuk acara yang sudah berjalan hampir dua (2) bulan ini sudah ada class seni yang sudah terlaksana yaitu tentang kamis-bersama puisi, pottery, stand up, carving, melukis dan lain yang tentunya berhubungan dengan seni yang insya Allah akan terus berjalan dan dilaksanakan di setiap hari kamis,” terang Muhammad.

Pria ramah Pemilik Kedai kopi Robusta ini menabahkan, dengan menuangkan ide-ide di sebuah karya yang bukan hanya dapat dilihat tetapi juga dirasa. Kota Metro, dengan slogan sebagai Kota Pendidikan, sangat besar harapan event atau ruang yang dijadikan sebagai pupuk dan media untuk berkembang bersama.

“Jika tidak ditilik dari kalender satu tahunan di Kota Metro, acara yang melibatkan anak-anak muda sangatlah kurang, sekalipun ada acara itu pun terkesan monoton dan kurang mengikuti perkembangan event-event yang ada di kota–kota besar lainnya terkhusus yang melibatkan anak-anak muda”.Paparnya.

Bagi mereka sebuah ruang atau event itu bukan dilihat dari seberapa panjang umur Kota Metro itu sendiri namun seberapa kuat untuk mendengarkan suara-suara dari anak muda dengan cara duduk bersama “Kamis-Bersama” Hadir dengan membawa semangat baru untuk selalu kritis terhadap perubahan-perubahan yang terjadi di kota Metro, yang bukan saja hanya soal usaha, akan tetapi juga masalah sosial, pendidikan, lingkungan, dan pembangunan sumber daya manusianya.
Penulis: Oka Milyanti.

Loading