Jakarta (LV) – Sempat diimingi masyarakat menjadi pemimpin di dunia sepakbola Indonesia, Erick Thohir resmi terpilih menjadi Ketua PSSI periode 2023-2027. Kamis (16/02/2023).
Dilansir dari Antaranews.com, Erick Thohir yang sempat menjadi Presiden Klub Inter Milan itu, menang dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI setelah mendapatkan total 64 pemilik suara dan berhasil mengungguli pesaing berat Ketua DPD RI LaNyalla Mattalitti yang mendapatkan 22 suara.
“Berdasarkan penghitungan suara suara, untuk Lanyalla total suara 22, Erick Thohir 64 suara, dengan demikian ketua umum PSSI Terpilih periode 2023-2027 adalah Bapak Erick Thohir,” ujar Ketua Komite Pemilihan (KP) Amir Burhanuddin, saat membacakan hasil pengumuman pemilihan ketum PSSI. Dikutip dari Bola.com
Dari informasi yang dihimpun, pengalaman Erick Thohir di dunia olahraga kiranya yang dapat membawa dia sampai bisa memenangkan kongres luar biasa itu.
Diketahui, bukan hanya sebagai presiden klub internasional, Erick Thohir pernah terlibat di Persija dan kini menjadi pemilih saham di Persis Solo serta pernah menjadi ketua umum Persatuan Bola Basket Indonesia (Perbasi).
Sementara itu, LaNyalla Mattalitti sebagai pesaing berat Erick Thohir. berpesan agar tidak memberikan ruang kepada mafia sepak bola dalam kepengurusan mendatang dan dirinya menerima kekalahan itu.
“Kita mengetahui siapa mafia-mafia yang ada di Exco (Komite Eksekutif-red) lama. Mudah-mudahan jangan dipilih lagi,” pungkasnya. (R/YP)