Dankima Brigif 4 Mar/BS PimpinUupacara Kenaikan Pangkat 26 Prajurit Kima Brigif 4 Mar/BS

PESAWARAN

Pesawaran, lampungvisual.com-
Komandan Kompi Markas Brigade Infanteri 4 Marinir/BS (Dankima Brigif 4 Mar/BS) Mayor Marinir Siswanto pimpin secara langsung upacara kenaikan pangkat sebanyak 26 Prajurit Kima Brigf 4 Mar/BS di Lapangan Helipad, Padang Cermin, Pesawaran. Senin (08/04/2019).
Sebanyak 26 personel dalam upacara kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama Kima Brigif 4 Mar/BS kala waktu 01 April 2019 tersebut terdiri dari pangkat Pelda Mar ke Peltu Mar sebanyak 1 personel, Serma Mar ke Pelda Mar sebanyak 1 personel, Serka Mar ke Serma Mar sebanyak 4 personel, Koptu Mar ke Kopka Mar sebanyak 5 personel, Kopda Mar ke Koptu Mar sebanyak 12 peronel dan dari pangkat Praka Mar ke Kopda Mar sebanyak 3 personel.
Upacara kenaikan pangkat ini merupakan salah satu wujud nyata penghargaan dinas terhadap Dedikasi dan Loyalitas yang telah ditunjukkan oleh para Prajurit dan disamping itu juga merupakan bagian dari pelaksanaan sistem pembinaan personel yang diorientasikan bagi kepentingan organisasi, dimana seluruh proses pembinaan tersebut dilakukan secara konsisten, sistematis dan berkesinambungan serta didasarkan pada obyektivitas penilalan yang telah ditentukan.
Kenaikan pangkat ini juga merupakan wujud pengakuan atas prestasi yang telah ditunjukkan oleh Prajurit yang naik pangkat, selama mengemban tugas dan tanggung jawab pada jabatannya, sekaligus merupakan kehormatan bagi para prajurit sekalian dengan mengandung konsekuansi untuk menjaga, memelihara dan senantiasa memberikan suri tauladan dalam pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam amanatnya Dankima Brigif 4 Mar/BS mengatakan bahwa pelaksanaan tugas yang kita emban ke depan tentunya akan semakin kompleks, terlebih bila dihadapkan dengan dinamika kehidupan berorganisasi saat ini, tentunya sebagai prajurit yang dipilih dan dipercaya kita dituntut untuk memiliki komitmen serta tekad yang kuat dalam menyikapi tantangan tugas tersebut, selain itu dibutuhkan kerja keras dan bahu membahu dengan menyatukan pola sikap dan pola tindak serta persepsi kita dalam memperjuangkannya.
Sebelum mengakhiri amanatnya, Dankima Brigif 4 Mar/BS mengucapkan selamat kepada para Bintara dan Tamtama Kima Brigif 4 Mar/BS atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula.
Selain upacara kenaikan pangkat tersebut, dilakukan pemberian santunan terhadap 20 orang dari Yayasan Yatim Piatu Nurul Islam daerah Kecapi dan dilanjut dengan acara ramah tamah.
Hadir dalam acara kegiatan tersebut para Perwira Staf Brigif 4 Mar/BS, para Perwira Kima Brigif 4 Mar/BS serta para Prajurit Kima Brigif 4 Mar/BS.
Sumber: Lampung1.com
Editor   : Susan

 1,632 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.