Bupati Raden Adipati Surya Buka kegiatan Bimtek kakam se Way kanan tahun 2019

WAY KANAN

Way kanan: Lampungvisual.com-
Bupati Way kanan Raden Adipati Surya membuka kegiatan perencanaan Bimbingan teknis Bisnis dan penguatan manajemen Badan Usaha Milik desa (Bumdes) se Kabupaten Way kanan di Hotel 101 Malang, Jawa Timur,selasa malam (2/7/2019).
Turut mendampingi Bupati Way kanan Kepala Dinas PMK Ixuan Ahmadi, Ketua Apdesi Hepan Suwita, dan pemateri bimtek
Raden Adipati Surya pada pembukaan acara tersebut berharap kepada kakam untuk
Mengikuti pelaksanaan bimtek dengan sungguh-sungguh, dan menerapkan ilmu yang diperoleh bagi kemajuan perekonomian kampung. “Jangan sampai kegiatan study banding tidak menghasilkan apa-apa.” Kata Dia.
Raden Adipati berpesan juga agar seluruh kegiatan Bimtek didokumentasikan dan dievaluasi mana mana yang bisa diterapkan di kampung masing-masing.
‘Bila perlu dibuat tim untuk evaluasi kegiatan mana yang bisa dilaksanakan di masing-masing kampung.”Tambahnya.
Keberhasilan Bumdes di kampung papar Bupati jika sudah mampu menopang perekonomian masyarakat kampung tersebut.
“Bumdes itu sudah bisa dikatakan berhasil apabila sudah bisa menopang perekonomian masyarakatnya, selain itu dapat diimplementasikan di kampung masing masing” Ujar Adipati.
Raden Adipati juga mengaku bangga karena ada salah satu Bumdes di Way kanan meraih predikat terbaik ketiga pada lomba Bumdes tingkat Provinsi Lampung beberapa waktu lalu.
“Saya berharap kampung yang mengikuti Bimtek kali ini dapat memunculkan Bumdes yang dapat menopang perekonomian masyarakat sehingga dapat mewujudkan Kampung yang memiliki daya saing tinggi” Harap Bupati.
Sementara Hepan Suwita ketua Apdesi Way kanan dalam laporannya mengatakan kegiatan ini diikuti oleh kakam dari 112 kampung dari 12 Kecamatan se Way kanan. Dua kecamatan yang tak mengirim wakilnya adalah Kecamatan Rebang Tangkas dan Baradatu.
“Kegiatan ini merupakan prakarsa Apdesi Way kanan,. berlangsung hingga tanggal 5/7 mendatang.” Jelas Hepan Suwita.
Ditambahkan Kedepan dalam kegiatan Bimtek selain diberikan materi teori dari narasumber yang berkompeten juga akan mengunjungi
Desa Pujon Kidul Kecamatan Pujon kabupaten Malang Jawa Timur yang menjadi juara pertama lomba Bumdes tingkat Nasional.
Diketahui desa Pujon kidul dengan hanya bermodal 60 juta telah mengembangkan bumdes bidang pariwisata dan menjelma menjadi tujuan wisata ternama di Malang.
Penulis: fikri.
Editor: Basri

 1,238 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.