Lampung Utara,lampungvisual.com
Purna aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Lampung Utara dituntut untuk dapat tetap mengabdikan diri sesuai bidang dan kemampuannya masing-masing. Hal itu diungkapkan oleh Plt Bupati Lampura, Budi Utomo, saat memimpin pisah sambut 3 pegawai dinas lingkungan hidup setempat, Kamis ( 1/9/2020).
“Saya berharap yang purna hari ini, dapat terus mengabdikan diri kepada bangsa. Sesuai dengan bidang digeluti selama ini, sehingga satuan kerja atau dinas terus melanjutkan program-program secara berkisinambungan dan continue,” kata dia disela-sela kegiatan.
Orang nomor satu di Lampura itu pun berujar, dengan selesainya masa bakti tidak menjadikan ASN berhenti berkreasi. Namun berharap dapat terus mengabdikan kemampuannya guna menunjang pelaksanaan pembangunan yang sedang gencar-gencarnya dilaksanakan disana.
“Tetap berkoordinasi, jangan sampai memutus silaturahmi, “tambahnya.
Hal itu diamini oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Tommy Suciadi. Menurutnya, banyak bentuk dapat diabdikan sebagai sumbang sih kepada bangsa dan negara oleh abdi negara seusai masa pengabdiannya. Dan pihaknya berharap hal tersebut dapat menjadi motivasi, sehingga menunjang program pemerintah daerah disana.
“Kami berharap mereka tetap dapat berkoordinasi, dan membantu program yang tekah dilaksanakan selama ini. Sehingga dapat mendorong pelaksanaan dilapangan, minimal membantu meringankan, “tambahnya.
Tak lupa dalam kegiatan itu tetap menggunakan protokol kesehatan di masa newnormal. Sesuai anjuran pemerintah, meski sifatnya ceremonial. “Tetap kita pakai protokol kesehatan, mudah-mudahan dapat memutus mata rantai penyebaran covid-19, “pungkasnya.
(Andrian Folta)