Pati –
Bambu jenis Petung masih dijumpai di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati. Pertumbuhan dari bambu ini dapat mencapai diameter 20 centimeter dan panjang 25 meter. Biasanya digunakan untuk tiang atau penyangga bangunan, bahan industri pulp dan kertas, kayu lapis, bangunan, mebel, anyaman, peralatan pertanian, dan peternakan.