Bojonegoro, (LV) –
Program vaksinasi pada hewan ternak terus dilakukan, langkah ini sebagai upaya pencegahan merebaknya penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan khususnya di wilayah Kabupaten Bojonegoro.
Seperti yang dilakukan oleh petugas Dinas Peternakan wilayah Kecamatan Sekar didampingi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Posramil 0813-16/Sekar, Bhabinkamtibmas Polsek Sekar, Satpol PP, kepala desa dan perangkat Desa Bobol Kecamatan Sekar melaksanakan vaksinasi pada hewan ternak sapi milik warga setempat.
Dikonfirmasi Jumat (03/03/2023), Komandan Posramil 0813-16/Sekar, Pelda Joko Susanto, menyampaikan, sebanyak 15 ekor hewan ternak jenis sapi milik warga Desa Bobol Kecamatan Sekar mendapat suntikan vaksin. Menurutnya, karena adanya wabah PMK tersebut pihaknya bersama tim akan terus melakukan pemantauan dan pendataan.
Selain itu, perlu adanya sinergitas kerjasama dan selalu koordinasi antara pemilik hewan ternak dengan petugas terkait jika ditemukan kasus PMK.
Pihaknya juga menghimbau apabila ditemui hewan ternak bergejala PMK, segera laporkan, sehingga dapat segera ditangani guna mencegah penularan PMK terhadap hewan lain.
“Kami menghimbau jika ditemukan kasus agar segera melapor supaya ada penanganan secara cepat,” ujar Pelda Joko Susanto.