Babinsa Latih PBB Tanamkan Kedisiplinan dan Nasionalisme

Babinsa Latih PBB Tanamkan Kedisiplinan dan Nasionalisme
JAWA TENGAH

Sragen, Jum’at (25/04/2025) Pendidikan karakter merupakan fondasi penting dalam membentuk generasi muda yang berkualitas. Selain pendidikan formal di sekolah, peran ekstrakurikuler dan pelatihan di luar kelas juga sangat vital. Dalam konteks ini, peran Babinsa Koramil 15/Gemolong Serka Sumanto dalam melatih Peraturan Baris-Berbaris (PBB) kepada siswa SMAN I Gemolong patut diapresiasi sebagai upaya menanamkan nilai kedisiplinan dan nasionalisme.

Latihan PBB yang diberikan Babinsa tidak hanya sekedar gerakan baris-berbaris. Lebih dari itu, latihan ini merupakan wahana efektif untuk menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, PBB menuntut siswa untuk disiplin dalam mengikuti instruksi, menjaga kerapian, dan bertindak sesuai aturan. Hal ini melatih mereka untuk bertanggung jawab dan konsisten dalam setiap tindakan.

“ Latihan PBB dilakukan secara berkelompok, sehingga siswa belajar untuk bekerja sama, saling menghargai, dan berkoordinasi dengan teman satu tim. Hal ini penting untuk membentuk karakter kerjasama dan kekompakan “ Tandas Sumanto.

Latihan PBB juga memiliki nilai nasionalisme yang tinggi. Gerakan-gerakan yang dilakukan merupakan bagian dari identitas bangsa dan negara, sehingga dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air dan kebanggaan menjadi warga negara Indonesia.

Kegiatan pelatihan PBB yang dilakukan Babinsa ini menunjukkan sinergi positif antara TNI dan dunia pendidikan dalam membentuk generasi muda yang berkarakter. Kehadiran Babinsa di sekolah tidak hanya sebagai pelatih, tetapi juga sebagai figur panutan yang dapat memberikan motivasi dan inspirasi kepada siswa.

(Agus Kemplu)

Loading