Tulang Bawang Barat, (LV)
Apel pagi merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap hari kamis di pagi hari sebelum memulai aktifitas kerja pegawai di lingkup perusahaan PT. HUMA INDAH MEKAR (HIM). Apel pagi bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan pegawai atau karyawan dan memberikan beberapa pengarahan serta informasi terbaru terkait perusahaan.Kamis, 9 Juni 2022 .
Apel pagi yang dimulai dari pukul 07.00 WIB dan ikuti karyawan dari beberapa departemen di depan kantor induk PT.HIM dalam kesempatan ini Plt General Manager PT.HIM Juarno yang sekaligus menjadi Pemimpin upacara pada apel pagi tersebut memberikan beberapa pengarahan serta pesan pesan.
“Kita selama bekerja di perusahaan harus mempersiapkan diri apalagi menjelang hari hari pensiun, karena bekerja di perusahaan tidaklah selamanya, dan pasti akan datang masa pensiun, maka dari itu segala sesuatu nya harus dipersiapkan secara matang. “Tegasnya”.
PT. HUMA INDAH MEKAR adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan karet yang beralamat di Desa Penumangan Baru, tepatnya di Kabupaten Tulang Bawang Barat.
Koresponden : Endi Setiawan