LANDAK – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 110 / Kodim 1201 Mempawah-Landak Prada Pabayo membantu masyarakat menata batu di bendungan yang akan di perbaiki, Tolok, Jumat (26/03/2021).
“Meskipun akses jalan menuju bendungan ini jauh menuju perbukitan yang ada di Desa Tolok, warga masyarakat tetap bersemangat datang dan meneruskan pekerjaan perbaikan bendungan,” kata Prada Pabayo.
Aliran air di bendungan ini adalah sumber air bersih dari gunung Tolok, dengan di bantu Anggota Satgas TMMD masyarakat memperbaiki dengan menambah ketinggian bendungan.
“Ini adalah sumber pasokan air bersih untuk warga Dusun Palah bila aliran air nanti sudah lancar mengalir, warga tidak perlu lagi jauh-jauh berjalan mengambil air nantinya,” tutupnya. (pendim1201)