SINTANG – Anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 109 Kodim 1205 Sintang, Prada Supriyadi terlihat tengah berbicang ria dengan empat wanita remaja di Desa Wira Yuda Kecamatan Ketungau Tengah, Jumat (09/10/2020).
Pada kesempatan itu Prada Supriyadi mengingatkan kepada kaum remaja supaya menghidari pergaulan bebas. Menurutnya pergaulan terkadang dapat memyebabkan seseorang salah jalan. Maka dari iti dia mengimbau supaya berhati-hati dalam memilih teman bergaulan agar tidak menyesal dikemudian hari.
“Pilihlah Pergaulan yang positif akan membawa hal yang positif dan membentuk karakter anak yang positif. Karena teman yang baik bisa membawa kita kejalan yang baik, dan sebaliknya teman yang tidak baik bisa membawa kita kejalan yang tidak baik pula,” ujarnya.
Pergaulan remaja saat ini menurut Prada Supriyadi sangat perlu mendapat sorotan yang utama. Karena dimasa sekarang ini pergaulan remaja sangat menghawatirkan, hal ini disebabkan perkembangan arus moodernisasi yang sanagat cepat.
“Maka pengawasan terhadap anak dari orang tua sangat diperlukan dan perhatian orang tua kepada anak agar lebih diutamakan. Hal ini sangat diperlukan supaya generasi muda penerus bangsa ini tidak terjerumus kedalam hal-hal yang dapat membahayakan dirinya dan juga bangsa ini,” pungkasnya. (1205/ Sintang)