Anggota DPRD Lampung Aprilliati di Sambut Antusias Warga

DPRD LAMPUNG

Bandar Lampung (LV) – Anggota DPRD provinsi Lampung Fraksi PDI Perjuangan, Aprilliati, SH.MH gelar sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila, Jumat (10/3/2023) di Kelurahan Way Dadi, Kecamatan Sukarame, Kota Bandar Lampung.

 

Kegiatan ini disambut antusias oleh warga masyarakat mengingat jasa Legislator PDI Perjuangan ini di tahun 2015 lalu berhasil memperjuangkan lahan tanah way dadi yang diduduki masyarakat, seluas 89 Ha dilepas oleh Pemprov Lampung.

 

Bersama kegiatan sosialisasi ini, Aprilliati yang juga Wakil Sekretaris Bidang Internal DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung memberikan bantuan kepada pengurus Musholla setempat.

 

”Mewakili warga masyarakat way dadi, saya menyampaikan ucapan terimakasih atas terselenggaranya acara ini serta bantuan untuk perbaikan Musholla yang diberikan oleh ibu Aprilliati”, Ungkap Joni, tokoh masyarakat way dadi.

Dalam sambutannya, Aprilliati mengharap masyarakat dapat mencermati pemaparan dari narasumber yang hadir karena sosialisasi ini suatu hal yang sangatlah membantu warga masyarakat agar dapat membentengi diri dan keluarga dari ajaran ajaran yang ingin memecah belah kerukunan masyarakat.

Loading

Tagged