Ajak Warga Bergotong Royong, Camat Gunung Sugih Gemakan Program Bupati Lamteng

LAMPUNG TENGAH

Lampung tengah: lampung visual.com-
Camat Gunung Sugih Kabupaten Lampung Tengah bersama Lurah Gunung Sugih melaksanakan gotong royong di lingkungan 6 Kelurahan setempat, Rabu (13/11/19)

Untuk terus menggemakan program Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah, Andi RPA Camat Gunung Sugih bersama Lurah Gunung Sugih Didi Zulkifli dan warga lingkungan 6 memperbaiki drainase serta membuat gorong-gorong.

Program gotong royong yang dicetuskan Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto semenjak menjabat sebagai orang no satu di Lamteng ini terus membuming di kalangan masyarakat guna pemerataan pembangunan.

Baca Juga:  Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Apresiasi Kapolres Dan Bupati Lamteng

“Gotong Royong hari ini kami mengusung tema “Gotong Royong merupakan wadah untuk merajut nilai-nilai kebersamaan dalam pembangunan” bersama membangun Kelurahan Gunung Sugih,”Terang Camat Gunung Sugih Andi RPA.

Tidak hanya itu saja, Kata Camat, Kegiatan ini juga melibatkan Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Lingkungan, dan puluhan warga setempat.

Ditempat yang sama, Lurah Gunung Sugih Didi Zulkifli mengatakan perbaikan drainase membangun gorong-gorong untuk mengantisipasi musim penghujan.

Baca Juga:  DPRD Lamteng Merespon Cepat Pengaduan Masyarakat

“Hari ini saya bersama pak Camat mengajak warga untuk memperbaiki drainase, supaya musim penghujan nanti airnya lancar. Karena kalau air tersumbat dan sampai menggenang akan berdampak kurang baik untuk jalan. Jalan akan mudah rusak bila tergenang air,”ungkap Didi.

Di Kesempatan itu juga Didi berharap kepada warga untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, “Harapan saya jelang musim penghujan warga tetap menjaga kebersihan lingkungan. Jangan sampai ada genangan air yang bisa menjadi tempat nyamuk bertelur. Marilah kita jaga kebersihan, karena kebersihan sebagian dari iman,”tutup Didi.
Penulis: (iswan)
Editor: Basri.

 716 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.