Agung Menghadiri Acara Penyerahan Dokumen Penetapan Seleksi Aparatur Sipil Negara

LAMPUNG UTARA

Kotabumi, Lampungvisual.com-Bupati Lampung Utara H.Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP.MH menghadiri acara penyerahan Dokumen Penetapan Kebutuhan dan Hasil Seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Daerah Dari PTT Kementrian Kesehatan Tahun 2017. Acara dilaksanakan di Balai Kartini Jakarta selatan, (Selasa 21 Febuari 2017)

Penetapan ini dalam rangka memenuhi kekurangan jumlah tenaga kesehatan (Dokter, Dokter Gigi dan Bidan) di daerah. Proses perekrutan tenaga kesehatan tersebut melalui mekanisme seleksi, dengan tahapan-tahapan yang telah diatur. Hadir dalam acara tersebut Menteri Kesehatan Prof.Dr.dr. Nila Djuwita F Moeloek, SpM, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur, Wakil Pimpinan KPK Basaria Panjaitan, Kepala BKN Bima Haria Wibisana.

Baca Juga:  Bawa Kabur Bocah dibawah Umur, RD Digelandang ke Mapolres Lampung Utara

“Alhamdulillah perjuangan usulan kita bersama telah nyata hasilnya hari ini, saya sudah menerima dokumen hasil seleksi ASN untuk Pemerintah Kabupaten Lampung Utara dari Pegawai Tidak Tetap, selamat saya ucapkan kepada tenaga kesehatan PTT yang sudah ditetapkan menjadi ASN, saya harapkan semakin semangat untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Lampung Utara” kata Bupati

Kabupaten Lampung Utara mengusulkan 131 orang PTT, yang ditetapkan menjadi ASN sebanyak 126 dan 5 orang Tenaga Kesehatan PTT belum dapat ditetapkan menjadi ASN karena usia mereka diatas 35 tahun, untuk ke 5 orang tetap sebagai PTT dari pusat, sambil menunggu Peraturan Pemerintah tentang pengangkatan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (P3K).

Baca Juga:  HUT Kemerdekaan RI ke-76, DPD PKS Lampura Bagikan Sembako

Selanjutnya setelah penetapan sejumlah PTT menjadi ASN, pemerintah daerah harus siap menganggarkan untuk membayarkan penghasilan (gaji atau tunjangan) kepada sebanyak 126 ASN tersebut, karena kedepan Kementrian Kesehatan tidak lagi memiliki kewajiban dalam memberikan penghasilan kepada PTT yang telah diangkat.

” tentunya saat saya menandatangi usulan kepusat saya sudah memikirkan hal tersebut,  Pemerintah Lampung Utara siap untuk membayarkan gaji tenaga kesehatan yang telah ditetapkan, sekali lagi saya sampaikan semoga upaya yang kita laksanakan bersama dengan Pemerintah Pusat dapat bermanfaat untuk masyarakat lampung utara, terutama mewujudkan Lampung Utara sehat” tambah Bupati. (Red/ Humas)

 641 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.