Lampung Utara,lampungvisual.com
Sebanyak 497 Kelompok Penyelenggara Pemungutasn Suara (KPPS) di Kecamatan Abung Timur, Kabupaten Lampung Utara secara resmi dilantik, Kamis (7/11/2024).
Pelantikan dilaksanakan oleh PPS di Desa masing masing dengan dihadiri oleh Kepala Desa, Anggota PPK Kecamatan, TNI, Polri, Tokoh masyarakat dan lainnya.
Chrisna Azis Ketua PPK Abung Timur menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh KPPS se Kecamatan Abung Timur yang telah dilantik hari ini. “Semoga kedepan bisa menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik mungkin demi mensukseskan Pilgub dan Pilbup yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang, ” kata dia.
Menurut dia, suksesnya pelaksanaan Pilkada itu berada ditangan KPPS yang merupakan ujung tombak KPU Lampura dalam mensukseskan Pilgub dan Pilbup tahun 2024. Oleh karena itu, KPPS harus benar benar menjalankan tugas dan fungsinya agar pelaksanaannya nanti bisa berjalan dengan baik sesuai dengan peraturan yang telah ditentukan.
Selain itu juga, Lanjut Chrisna Azis, dengan dilantiknya sebagai KPPS, harus menjaga bersikap Profesiaonal dan menjaga Netralitas demi menciptakan Pilkada damai.
“Mari sama sama kita sukseskan Pilkada di Lampura khususnya Kecamatan Abung Timur, ” Tuturnya.
(Andrian Folta)