Meriahkan HUT Bhayangkara ke-72, Polres Lampung Utara Olahraga Bersama TNI

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, Lampungvisual.com

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-72 tahun 2018 Polres Lampung Utara gelar kegiatan olah raga bersama TNI, bertempat di halaman Mapolres Lampung Utara, Jum’at (6/7/18).

Kegiatan tersebut diikuti oleh personil Polres Lampung Utara, personil Kodim 0412 Lampung Utara dan personil Kimal Lampung dan Masyarakat disekitar Polres Lampung Utara.

Kegiatan olah raga diawali dengan jalan santai dengan route start mapolres Lampung Utara – Jalan Alamsyah Ratu Prawira Negara -Jalan Kelapa Tujuh – Finis mapolres Lampung Utara dan dilanjutkan senam bersama kemudian dilanjutkan dengan perlombaan anak -anak makan kerupuk, masukan paku dalam botol dan lomba kelereng.

Baca Juga:  Asisten Teritorial II Kodam Sriwijaya berkunjung ke Kodim 0412 Lampung Utara

Kapolres Lampung Utara AKBP Eka Mulyana, S.I.K mengatakan kegiatan yang sedang berlangsung ini adalah dalam rangka memeriahkan HUT-72 tahun 2018 yang akan kita peringati pada tanggal juli nanti.

“Selain memeriahkan hari Bhayangkara, juga ditujukan untuk meningkatkan jalinan silaturahim dan sinergitas TNI-Polri guna menciptakan dan menjaga situasi kamtibmas yang tetap kondusif khususnya diwilayah hukum Lampung Utara”, kata Kapolres.

Kapolres juga berharap, lewat sejumlah agenda dan rutinitas hariannya, keharmonisan antar TNI-Polri ini harus tetap terus dijaga. “Dengan peningkatan kerjasama dan sinergitas, kita ingin menunjukkan ke masyarakat jika TNI-Polri kuat, maka negara juga akan utuh dan kuat”, ujar AKBP Eka Mulyana, S.I.K.

Baca Juga:  Proses KBM Tatap Muka di Lampura dapat digelar Bulan Februari

Sementara itu Dandim 0412/LU Letkol Inf. R D Bahtiar. K, S.IP yang di wakili oleh Kasdim 0412/LU di tempat terpisah mengucapkan Dirgahayu Bhayangkara Ke 72 Tahun 2018. “Selamat ulang tahun kepada Polri semoga dengan bertambahnya usia polri ini, kedepanya Polri dapat lebih dicintai masyarakat dan kita semua berharap semoga kedepanya TNI-Polri semakin solid dan labih bersinergis lagi dalam menjalankan tugas dalam mengamankan agenda kamtibmas di kabupaten pesisir selatan”, tutup Kasdim. (Tama)

 2,918 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.